Jumat, 11-10-2024
  • Selamat Datang di Website Resmi MIN 4 Semarang Selamat Datang Peserta Didik Baru MIN 4 Semarang Tahun Pelajaran 2023/2024 Semangat ...SIP...( Sopan, Iman dan Pintar )

Pesantren Ramadhan MIN 4 Semarang Sebagai Upaya Pembentukan Karakter Siswa

Diterbitkan : - Kategori : Berita

MIN 4 Semarang melaksanakan agenda rutin di bulan Ramadhan yaitu pesantren Ramadhan. Pesantren Ramadhan merupakan suatu kegiatan yang sangat positif untuk dilakukan dalam rangka membentuk karakter islami pada seluruh siswa MIN 4 Semarang.

Kegiatan Pesantren Ramadhan di MIN 4 Semarang dimulai hari ini Selasa, 26 Maret 2024 sampai dengan hari Kamis, 28 Maret 2024. Kegiatan ini dimulai pukul 08.00 hinggang pukul 10.00.

Pelaksanakan pesantren ramadhan ini tidak dilaksanakan di MIN 4 Semarang, namun dilaksanakan di Masjid dan Mushola sekitar Desa Kenteng. Adapun Masjid dan Mushola tersebut yaitu Masjid Baitul Muttaqin Dalaman Kenteng, Masjid Al Iman Kragoan Kenteng, dan Musholla Al Ikhlas Talok Kenteng.

Dalam pelaksanaan pesantren Ramadhan, siswa akan dibekali dengan materi, namun sebelum memulai materi siswa/siswi akan melaksanakan Sholat dhuha, berdoa bersama, membaca Asmaul Husna, dan tadarus Al Qur’an terlebih dahulu.

Mengawali materi pada hari ini, Saifudin menyampaikan harapan untuk pelaksanaan pesantren Ramadhan ini, ” apa yang kita lakukan hari ini mudah mudahan kita mendapatkan manfaat dan tentunya pahala dari Allah”. (M.Ar)

 

 

0 Komentar

Beri Komentar

Balasan